Cara Mengatasi <i>Self-Talk</i> Negatif Menurut Ahli, Aplikasan untuk Hidup yang Lebih Baik
Ilustrasi (Unsplash/Sergiu Valenas)

Bagikan:

DENPASAR – Cara mengatasi self-talk negatif wajib diketahui oleh setiap orang, sebab menilai diri sendiri dengan buruk bisa memengaruhi kinerja kognitif dan motorik, melemahkan fokus, dan membuat banyak kesalahan.

Dikutip dari VOI, Rabu, 2 Februari, pekerja sosial dan penulis yang sering bekerja menangani remaja dengan gangguan mental seperti schizophrenia, Katherine Schreiber, MFA., LMSW., menilai negative self-talk tidak akan membuat kita bahagia.

Schreiber pun membagikan lima cara untuk mengaatasi self-talk negatif. Apa saja? berikut informasi lengkapnya.

1. Menulis jurnal harian

Jurnal harian penting, sebab dengan menuliskan pernyataan negatif tentang diri sendiri bisa membantu membangun perspektif baru. Pernyataan diri negatif tidak jelas tetapi ekstrim, seperti “Saya payah”, atau “Tidak ada yang mencintaiku”.

Begitu pernyataan tersebut dituliskan, bantahan yang berpijak pada kenyataan bisa mengubah pikiran negatif jadi sebaliknya. Misalnya ketika Anda merasa payah, orang tercinta disamping Anda tidak bisa menerima jika seseorang mengatakan Anda orang yang payah. Peristiwa yang bertentangan sebagai pernyataan balasan menetralisir keraguan dalam diri.

2. Afirmasi berbasis fakta

Saran Schreiber, afirmasi terhadap apa yang sudah dicapai bisa dilakukan. Salah satunya dengan membuat daftar berbasis fakta dari yang paling bermakna hingga tak berarti. Tuliskan juga tentang keunduran yang telah diatasi. Afirmasi, menurut Shreiber adalah peneguhan bahwa Anda mampu melalui banyak hal artinya tak perlu meragukan diri sendiri.

3. Pelajari kesalahan orang lain

Cara ini menunjukkan bahwa kita bukan satu-satunya orang yang melakukan kesalahan dan mengacaukan sesuatu. Setiap orang memiliki kesalahan, dan momen tersebut bisa dijadikan pelajaran bagi subjek maupun bagi Anda.

Cobalah bertanya pada orang terdekat Anda, kesalahan terbesar apa yang telah dilakukan dan menimbulkan kekacauan. Mereka mungkin akan banyak bercerita tentang bagaimana melewati situasi tersulit dan berbesar hati setelah mengatasinya.

4. Lakukan sesuatu yang membuat Anda merasa lebih baik

Membantu orang lain, salah satu contohnya, dapat membuat Anda merasa lebih baik. Hal kecil yang Anda lakukan untuk orang lain, seperti membuka pintu, mengucapkan terimakasih, atau membantu kolega yang membutuhkan seringkali membantu kita melihat diri bernilai.

5. Habiskan lebih banyak waktu dengan orang lain yang mendukung

Menghabiskan waktu dengan orang-orang yang mengkritik Anda atau membuat kepercayaan diri menurun, tidak akan membuat Anda merasa nyaman. Maka ketika itu tak dapat dihindari, mintalah bantuan pada teman, keluarga, atau kolega yang memvalidasi perspektif Anda, menghormati, dan mendorong Anda untuk berjuang mencapai tujuan.

Itulah cara yang direkomendasikan untuk mengatasi negatif self-talk pun meragukan diri sendiri. Alih-alih meratap dan menyendiri, lebih baik membuka diri dan menemukan hal positif.

Artikel ini telah tayang dengan judul Sering Meragukan Diri Sendiri, Begini 5 Cara Mengatasi Self-Talk Negatif.

Selain informasi soal cara mengatasi self-talk negatif, simak perkembangan situasi terkini baik nasional maupun internasional hanya di VOI. Waktunya Merevolusi Pemberitaan!