DENPASAR – Sehabis lebaran, tak sedikit orang yang terkena penyakit kolesterol. Maklum, Hari Raya Idul Fitri selalu identik dengan suguhan makan berlemak yang dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam darah. Oleh sebab itu, penting untuk mengetahui tanda kolesterol tinggi di dalam sistem peredaran darah.
BACA JUGA:
Perlu diketahui, kolesterol tinggi dalam darah dapat memicu berbagai penyakit, seperti serangan jantung dan stroke. Agar tak terlena, maka sadari tanda-tanda kolesterol tinggi.
7 Tanda kolesterol tinggi
Selain dapat dicek dengan tes darah, berikut tanda kolesterol tinggi di dalam darah:
1. Mengantuk terus-menerus
Bangun tidur tetapi masih tetap mengantuk? Dilansir dari Kompas, Selasa, 6 April, bisa jadi salah satu dampak dari kolesterol tinggi serta mengalami penyumbatan pada pembuluh darah. Oksigen ke otak yang dibawa oleh darah mengalami ketersendatan, sehingga kantuk menyerang.
2. Mudah lelah
Gejala kolesterol tinggi memang tidak spesifik kecuali dipastikan dengan tes darah. Tetapi biasanya orang dengan kolesterol tinggi mengalami rasa lelah meski aktivitas tidak banyak. Ini diakibatkan adanya plak dari tumpukan kolesterol dalam darah.
3. Dada terasa nyeri
Ini bukan tanda biasa, sebab dada terasa nyeri tak hanya menandai tingginya kolesterol tetapi juga terjadi sesuatu pada jantung maupun lambung. Apabila merasakan hal ini, segeralah periksa atau cek darah serta konsultasikan pada dokter spesialis penyakit dalam.
4. Tengkuk kaku dan pegal
Penyebab tengkuk terasa kaku dan pegal, salah satunya disebabkan penumpukan plak kolesterol dalam darah. Meskipun bukan satu-satunya alasan, tetapi Anda perlu mewaspadai kondisi ini. Sebab aliran darah ke otak akan terhambat maka akan terasa mengganggu.
5. Mengalami xanthomata
Xanthomata adalah pembengkakan yang terlihat pada kulit akibat penumpukan kolesterol. Warnanya kekuningan dan bentuknya bulat kecil. Seseorang dengan kolesterol tinggi akan menemukannya di kulit.
6. Muncul xanthelasma di bawah mata
Kolesterol tinggi, paling valid dibuktikan dengan pengecekan laboratorium. Anda juga dapat mengeceknya sendiri di rumah dengan alat simple. Alat tersebut dapat juga sekaligus mengecek kadar gula darah dan asam urat.
Nah, kolesterol tinggi juga dapat ditandai dengan munculnya xanthelasma atau bercak-bercak kuning di kelopak mata bagian bawah.
7. Urat menggumpal
Kolesterol tinggi, disamping disebabkan pola makan tidak sehat juga dapat disertai faktor genetik. Ini dapat dikenali dengan menemukan gumpalan pada urat. Ukurannya tidak besar, hanya setengah biji kacang.
Kadar kolesterol normal
Ketika mengalami tanda-tanda di atas, Anda perlu sekali mengecek kadar kolesterol. Apabila angka menunjukkan di atas 240 mg/dl, maka dapat dikatakan mengalami kolesterol tinggi.
Kolesterol tinggi membuat Anda tidak nyaman dalam beraktivitas. Oleh sebab itu perlu menempuh cara untuk menurunkan kadar kolesterol seperti mengonsumsi makanan tinggi kandungan magnesium, serat, rendah kalori, hindari konsumsi makanan mengandung lemak trans, dan rajin olahraga.
Artikel ini telah tayang di VOI dengan judul Sering Tak Disadari, Begini 7 Tanda Kolesterol Tinggi.
Selain informasi soal tanda kolesterol tinggi, simak perkembangan situasi terkini baik nasional maupun internasional hanya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!