Ketua KPK Firli Bahuri Ulang Tahun, Novel Baswedan Beri Pesan Menohok
Novel Baswedan (Foto: ANTARA)

Bagikan:

DENPASAR – Eks penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan memberikan pesan menohok kepada Ketua KPK Firli Bahuri yang berulang tahun ke-58 pada hari ini, Senin, 8 November 2021.

Dengan pertambahan usia ini, maka Firli telah memasuki usia pensiun di Polri, sebagaimana Pasal Pasal 30 UU Nomor 2 Tahun 2002 tentang Polri.

Pesan menohok Novel Baswedan untuk Firli Bahuri

Terkait Firli yang berulang tahun hari ini, Novel Baswedan menuliskan pesan menohok. Novel berharap, Firli tak lagi melanggar etik setelah dia dinyatakan pensiun. Ia juga berharap eks Deputi Penindakan KPK itu mengisi sisa umurnya dengan berbuat kebaikan.

"Hari Ini pak Firli Bahuri pensiun dari Polri. Semoga setelah pensiun tdk lagi berbuat yg melanggar kode etik, berbuat sewenang2 atau melanggar hukum. Dimasa pensiun semoga mengisi sisa umur dgn berbuat kebaikan yang membawa manfaat," katanya seperti dikutip dari akun Twitternya @nazaqistha, Senin, 8 November.

Lebih lanjut, ia mengatakan Firli akan pensiun pada akhir tahun ini. "Secara administratif pensiunnya per tanggal 1 Desember," ungkap Novel.

Sebagai informasi, sebelum menjabat sebagai Ketua KPK, Firli Bahuri pernah menjadi ajudan Wakil Presiden RI Boediono. Tak hanya itu, dia pernah duduk sebagai Wakapolda Banten, Karopaminal Divpropam Polri, dan Kapolda Banten.

Selain itu, dia juga pernah duduk sebagai Wakapolda Jawa Tengah, Kapolda Nusa Tenggara Barat, Kapolda Sumatera Selatan, dan Kepala Badan Pemelihara Keamanan Polri. Sementara di KPK, Firli pernah menjabat sebagai Deputi Penindakan KPK.

Artikel ini telah tayang dengan judul Firli Bahuri Genap 58 Tahun, Novel Baswedan: Semoga Setelah Pensiun Tak Lagi Langgar Kode Etik.

Selain informasi soal pesan menohok Novel Baswedan untuk Firli yang berulang tahun hari ini, simak perkembangan situasi terkini baik nasional maupun internasional hanya di VOI. Waktunya Merevolusi Pemberitaan!