Cara Membuat Pestisida Alami untuk Usir Hama Tanaman
Ilustrasi. (Unsplash/Trung Thanh)

Bagikan:

DENPASAR – Memiliki kebun sendiri di rumah, tentu menyenangkan. Kebutuhan sayuran untuk keluarga bisa terpenuhi. Tetapi, bukankah cukup geram ketika melihat daun bayam dan sawi bolong-bolong karena dimakan serangga? Oleh sebab itu, cara untuk membuat pestisida alami untuk mengusir hama tanaman sangat penting untuk diketahui.

Muasal disebut pestisida berasal dari pest dengan akhiran –cide. Pestisida merupakan bahan pembasmi hama yang meliputi berbagai macam pengganggu seperti serangga, tikus, gulma, atau mikrobia.

Bahkan dalam kondisi tertentu mamalia, burung, dan ikan bisa mengganggu apabila tidak dikendalikan dan dikontrol. Pestisida sendiri juga perlu dikontrol penggunaannya, apalagi yang mengandung 9-12 senyawa kimia organik berbahaya menurut Konvensi Stockholm.

Senyawa kimia tersebut bisa membahayakan kesehatan manusia, lingkungan, dan ekosistem. Nah, oleh sebab itu pestisida alami yang bisa dibuat di rumah berbahan natural.

Cara membuat pestisida alami dari bawang putih

Bahan-bahan:

  • 1 bungkul bawang putih
  • 1 sendok makan sabun pencuci piring tanpa mengandung pemutih dan biodegradable
  • 2 sendok makan minyak sayur atau minyak zaitun
  • 480 mililiter air mineral

Cara membuatnya cukup mudah, yaitu haluskan bawang putih yang telah dikupas. Campurkan dengan minyak dan air, tambahkan sabun dan terakhir tuangkan dalam botol spray lalu bisa digunakan pada tanaman yang terserang hama.

Cara membuat pestisida alami dari campuran bawang dan cabai rawit

Bahan-bahan:

  • 1 buah cabai rawit kering
  • ½ bungkul bawang putih
  • ½ bawang bombay
  • 2 sendok teh sabun cuci piring biodegradable
  • 2 sendok makan minyak zaitun
  • Air panas secukupnya

Cara membuatnya, blender atau haluskan semua bahan (cabai rawit, bawang putih, dan bawang bombay). Campurkan kemudian dengan air panas lalu biarkan semalaman dalam toples.

Setelah dibiarkan semalam atau dua, saring dan tuangkan dalam botol spray. Terakhir tambahkan dengan air mineral, sabun cuci, dan minyak zaitun kemudian siap disemprotkan.

Cabai rawit kering bisa diganti dengan bubuk jalapeno dan bubuk lada. Untuk campuran lada dan bawang putih, bisa disemprotkan pada malam hari setelah tumbuhan terpapar matahari pada pagi hingga siang hari.

Cara membuat pestisida alami dari minyak nimba

Minyak nimba dipercaya oleh petani dan tukang kebun organik sebagai bahan utama membuat pestisida alami. Minyak nimba atau minyak neem dan dikenal juga dengan mimba diproses dari biji pohon nimba dengan nama latin Azadirachta indica. Apa saja bahan-bahan yang diperlukan? Berikut daftarnya.

  • 2 sdt minyak nimba
  • 1 cangkir sabun cuci piring biodegradable
  • 1 liter air panas

Cara membuatnya, campur air panas dan sabun dalam botol spray lalu tambahkan minyak nimba. Kocok agar tercampur sempurna setiap kali menyemprotkan pada tanaman diserang hama.

Artikel ini telah tayang dengan judul 3 Cara Bikin Pestisida Alami di Rumah untuk Cegah Tanaman Diserang Hama.

Selain informasi soal cara membuat pestisida alami, simak perkembangan situasi terkini baik nasional maupun internasional hanya di VOI. Waktunya Merevolusi Pemberitaan!