Berita Bali Terkini: Sebuah Minibus Kecelakaan di Jalur Denpasar-Gilimanuk, 3 Penumpang Luka
Minibus kecelakaan di jalur Denpasar-Gilimanuk. (FOTO Humas Polres Jembrana Bali)

Bagikan:

DENPASAR - Sebuah minibus yang membawa belasan penumpang mengalami kecelakaan di Jalan Denpasar-Gilimanuk, Desa Candikusuma, Melaya, Jembrana, Bali. 

Kecelakaan tersebut mengakibatkan 3 orang mengalami luka ringan. Para korban dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk menjalani perawatan. 

Kasat Lantas Polres Jembrana, Bali, AKP Aan Saputra mengatakan, 3 orang penumpang mengalami luka ringan dan dibawa ke rumah sakit terdekat.

"Ada tiga luka-luka dan sopir (sudah dibawa) ke Polres Jembrana untuk dimintai keterangan," Kasat Lantas Polres Jembrana, Bali, AKP Aan Saputra, Senin, 4 Juli, dikutip dari VOI

Polisi duga sopir minibus ugal-ugalan 

Sementara sopir mobil bernama R Hidayat saat ini sedang dimintai keterangan. Polisi mengatakan saksi di lokasi kejadian menyebut sopir diduga ugal-ugalan.

"Informasi dari saksi-saksi supir (diduga) ugal-ugalan tapi masih kita lakukan penyelidikan lebih lanjut," imbuhnya.

Kepolisian masih menyelidiki kecelakaan tersebut. Dipastikan akan diproses hukum bila sopir ugal-ugalan.

Mobil travel ini kecelakaan setelah banting setir saat berpapasan dengan kendaraan dari arah berlawanan.

"Pengemudi akhirnya kaget dan banting setir ke kiri sehingga kendaraan oleng dan terperosok sejauh 15 meter ke pinggir jalan," ujar Aan.

Artikel ini telah tayang dengan judul Diduga Ugal-ugalan, Mobil Travel Berpenumpang Belasan Orang Kecelakaan di Jembrana Bali

Selain informasi soal minbus kecelakaan di Jalan Denpasar-Gilimanuk, simak perkembangan situasi terkini baik nasional maupun internasional hanya di VOI. Waktunya Merevolusi Pemberitaan!