Airlangga Sebut Mayoritas Kenaikan Kasus COVID-19 Terjadi di Pulau Jawa dan Bali
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto/FOTO via ANTARA

Bagikan:

DENPASAR - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyebut kasus COVID-19 di Indonesia terus mengalami peningkatan. Mayoritas kenaikan kasus infeksi virus corona SARS-CoV-2 penyebab penyakit COVID-19 terjadi di Pulau Jawa dan Bali. 

Kendati demikian, sambung Airlangga, kenaikan kasus COVID-19 di Indonesia masih terjadi secara perlahan. 

"Penambahan kasus yang tertinggi masih di Jawa-Bali, merepresentasikan hampir 95 persen," kata Airlangga usai rapat terbatas (ratas) terkait evaluasi PPKM bersama presiden Jokowi, Senin, 18 Juli, dikutip dari Kanal Youtube Sekretariat Presiden. 

Perkembangan COVID-19 di luar Jawa-Bali relatif landai 

Sementara itu, lanjut Airlangga, kondisi perkembangan COVID-19 di luar Pulau Jawa-Bali masih relatif landai. Hanya saja, beberapa provinsi di Pulau Sumatera dan Kalimantan mulai mengalami kenaikan kasus.

Namun, peningkatan kasus aktif mulai terjadi di Sumatera Utara. Kalimatan Selatan, Kalimatan Timur, Sumatera Selatan, dan Kalimantan Tengah.

"Yang aktif masih di Sumatera Utara, Kalimatan Selatan, Kalimatan Timur, Sumatera Selatan, dan Kalimantan Tengah. Kemudian di luar Jawa-Bali tentu transmisi komunitas yang mulai naik itu ada di Palangkaraya, Kalimantan Tengah," urai Airlangga.

Airlangga mengungkapkan kenaikan kasus juga tengah berlangsung di beberapa negara. Bahkan, peningkatan COVID-19 di sejumlah negara lebih tinggi dari Indonesia.

"Beberapa negara mengalami peningkatan kasus yang cukup tinggi. Antara lain di Amerika, dalam 7 days moving avarage (pencatatan seminggu terakhir) ada 134 ribu kasus, Australia 40 ribu kasus, India 18 ribuan, Prancis 90 ribuan, Singapura 9 ribuan, dan Indonesia 3.240," imbuhnya.

Artikel ini telah tayang dengan judul Menko Airlangga Sebut 95 Persen Kenaikan Kasus COVID-19 Berada di Jawa-Bali

Selain informasi kasus COVID-19 di Indonesia, simak berita Bali terkini untuk berita paling update di wilayah Bali.