Fenomena Waterspout Muncul di Perairan Buleleng-Bali, BMKG: Waspada
FOTO tangkapan layar via akun Instagram denpasarnow

Bagikan:

DENPASAR – Fenomena waterspout alias angin puting beliung di laut terjadi di perairan Kabupaten Buleleng, Bali.

Fenomena waterspout terekam dalam sebuah video yang diunggah di akun Instagram @denpasarnow. Dalam kolom keterangan disebutkan pusaran angin terjadi di Ponjok Batu, Singaraja, Kabupaten Buleleng, Bali. Dari kejauhan terlihat waterspout berputar di perairan tersebut.

BMKG minta masyarakat waspada

Koordinator Bidang Data dan Informasi Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah III Denpasar, Bali, Dwi Hartanto mengatakan fenomena alam tersebut merupakan waterspout yang terjadi pada musim pancaroba.

“Fenomena waterspout yang muncul di laut biasanya muncul pada musim pancaroba dan musim hujan," kata Dwi, saat dihubungi, Kamis, 11 November.

Namun, fenomena tersebut tidak akan terus terjadi dan biasa muncul bila ada awan cumulonimbus atau jenis awan kumulus yang bercampur dengan badai guntur dan hujan lebat.

"Tidak (akan terus ada), biasanya muncul kalau ada awan cumulonimbus," imbuhnya.

BMKG meminta masyarakat agar selalu waspada terutama para nelayan jika ada fenomena waterspout untuk tidak mendekati pusaran angin puting beliung tersebut.

Menurutnya, wilayah Bali sudah memasuki musim pancaroba dan berpotensi hujan lebat yang bisa mengakibatkan banjir, tanah longsor dan lain sebagainya.

“Warga harap berhati-hati jangan mendekat ke pusaran tersebut. Kami mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati, karena di Bali sudah memasuki musim hujan, yang bisa mengakibatkan banjir, tanah longsor, dan juga angin kencang seperti angin puting beliung dan waterspout," ujar Dwi.

Artikel ini telah tayang dengan judul Waterspout Muncul di Perairan Singaraja Bali, BMKG Imbau Warga Waspada Masuk Musim Pancaroba.

Selain informasi soal fenomena waterspout di perairan Buleleng, simak perkembangan situasi terkini baik nasional maupun internasional hanya di VOI. Waktunya Merevolusi Pemberitaan!