DENPASAR - Sebuah video yang memperlihatkan sejumlah warga menemukan jasad balita laki-laki berusia 3,5 tahun di Sungai Desa Tusan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Bali viral di media sosial.
Peristiwa balita tewas tenggelam di Sungai Desa Tusan dikonfirmasi oleh Kanit Reskrim Polsek Banjarangkan, Aiptu Ridwan. Dia mengatakan korban diduga tewas karena jatuh terpeleset ke sungai.
BACA JUGA:
"Jadi mungkin kepeleset anak itu jatuh di air dan meninggal," kata Aiptu Ridwan, saat dihubungi, Selasa, 16 Agustus, dikutip dari VOI.
Kronologi
Peristiwa penemuan jasad balita terjadi pada Senin, 15 Agustus malam. Korban berinisial IGP keluar saat ayahnya tidur dalam kamar rumah di Dusun Kangin, Desa Tusan.
Ayah korban pada siang harinya terbangun dan tak melihat korban di dalam kamar. Bersama warga, ayah korban melakukan pencarian.
Korban ditemukan warga di sungai sebelah timur rumah korban dalam keadaan meninggal dunia. Jarak antara rumah korban dengan sungai sekitar 15 meter.
"Selanjutnya korban dibawa ke Puskesmas Banjarangkan I untuk dilakukan visum. Kemarin, kita sudah datangkan dokter dari Puskesmas, itu tidak ada kekerasan di tubuhnya," kata Aiptu Ridwan.
Artikel ini telah tayang dengan judul Ditinggal Ayah Tidur, Balita di Bali Tewas Terpeleset ke Sungai.
Selain informasi soal Balita di Klungkung tewas jatuh ke sungai, simak berita Bali terkini untuk berita paling update di wilayah Bali.