Catat! Inilah 5 Cara Mengatasi Demam di Rumah
Ilustrasi cara turunkan demam (Freepik)

Bagikan:

DENPASAR – Demam merupakan gangguan kesehatan yang ditandai dengan peningkatan suhu tubuh di atas 38oC. Demam menandakan adanya penyakit atau kondisi lain di dalam tubuh.

Demam pada kondisi tertentu cenderung tak berbahaya. Tetapi sebagian besar demam memerlukan pengobatan dan perhatian khusus karena menyebabkan rasa tidak nyaman.

Mengutip Medical News Today, Sabtu, 26 Februari, demam paling umum disebabkan infeksi. Di satu sisi, tubuh memberi respons melawan infeksi dengan naiknya suhu tubuh. Penyebab lain dari demam berkaitan dengan reaksi obat atau vaksin. Tetapi penyakit berat, seperti kanker, juga memicu demam.

Lantas, bagaimana cara mengatasi demam? Untuk menurunkan demam, Anda bisa melakukan beberapa hal berikut ini:

1. Banyak minum air putih

Salah satu efek samping dari demam adalah dehidrasi. Oleh sebab itu, ketika suhu tubuh naik di atas normal, seseorang perlu konsumsi air putih lebih banyak agar tubuh terhidrasi dengan baik.

2. Istirahat

Memerangi infeksi membutuhkan banyak energi. Dengan mengambil waktu istirahat, bisa membantu suhu tubuh kembali pulih.

3. Mandi air hangat

Banyak orang mempertimbangkan mandi air dingin saat demam. Ini keliru karena menyebabkan gigil dan suhu bisa meningkat lebih banyak lagi. Paling tepat, mandi air hangat suam-suam kuku untuk membantu menurunkan suhu tubuh. Mandi air hangat juga membantu menenangkan otot yang lelah.

4. Konsumsi obat penurun demam

Obat penurun panas seperti parasetamol, ibuprofen, dan naproksen merupakan obat yang dijual bebas di apotik. Obat ini bisa didapat tanpa resep dokter. Ketika meminumnya untuk menurunkan demam, perhatikan aturan pakai ya.

5. Mengenakan pakaian yang nyaman

Demam membuat tubuh terasa panas, namun tak lama kemudian terasa dingin. Kondisi ini tentu bikin tak nyaman. Namun ketika mengalami demam, disarankan untuk mengenakan pakaian yang nyaman. Tidak perlu mengenakan pakaian berlapis karena dapat memerangkap panas ke tubuh dan suhu tubuh akan kembali meningkat.

Maka disarankan memakai pakaian nyaman, tidak terlalu tipis namun tak perlu berlapis-lapis. Ketika terasa kedinginan, tambahkan jaket atau syal penghangat. Selain itu, pastikan udara ruangan bersirkulasi dengan baik supaya lebih nyaman.

Perlu diketahui, suhu tubuh rata-rata sekitar 37 derajat Celsius. Sedangkan dinyatakan demam ringan ketika suhu tubuh merangkak naik antara 37,8-39 derajat Celsius. Demam tinggi melebihi suhu 39 derajat Celsius. Gejala demam antara lain seseorang mengalami tubuh panas dingin, sakit kepala, berkeringat, nyeri otot, kehilangan selera makan, kelelahan, dan lesu.

Karena demam sangat tinggi bisa menyebabkan kejang, maka ketika suhu tubuh terus naik dan tak segera turun setelah melakukan cara-cara di atas, disarankan untuk memeriksakannya ke dokter.

Artikel ini telah tayang dengan judul Untuk Membantu Turunkan Demam, Lakukan 5 Cara Ini.

Selain informasi soal cara mengatasi demam, simak berita Bali terkini untuk berita paling update di wilayah Bali.