Tayang di Bioskop Indonesia, Ini Jadwal Tayang Film <i>Spider-Man: No Way Home</i>
Poster Spider-Man (Sony Pictures)

Bagikan:

DENPASAR – Sony Pictures memastikan film Spider-Man: No Way Home bakal ditayangkan di Bioskop Indonesia pada Desember 2021.

Ketua Lembaga Sensor Film (LSF) Rommy Fibri mengungkap klasifikasi film yang dibintangi oleh Tom Holland tersebut.

 “Film Spider-Man: No Way Home masuk ke LSF tadi pagi. Langsung disensor dan sudah lulus dengan klasifikasi usia SU (semua umur) tanpa ada catatan adegan apapun,” kata Rommy Fibri, dikutip VOI BALI, Rabu, 8 Desember.

Film terbaru dari jagat raya Spider-Man ini sangat dinantikan penggemar. Trailer baru yang dirilis pada Rabu, 17 November memperlihatkan kemunculan musuh Spider-Man yang membuat multiverse kacau.

Karakter Doctor Octopus yang diperankan Alfred Molina tampil perdana dalam trailer tersebut, Doctor Octopus menjadi musuh dalam film Spider-Man 2 tahun 2004. Kemudian ada Green Goblin yang dilakoni Willem Dafoe.

Peter Parker (Tom Holland) meminta pertolongan Doctor Stranger (Benedict Cumberbatch) untuk memperbaiki dunia yang dilanda kekacauan.

Selain Tom Holland dan Benedict Cumberbatch, film terbaru Spider-Man juga diperankan Zendaya dan Jacob Batalon.

Jadwal tayang Spider-Man: No Way Home

Berdasarkan informasi yang diunggah Sony Pictures Indonesia di media sosial Twitter, film Spider-Man: No Way Home bakal ditayangkan di bioskop pada pertengahan Desember.

“Eksklusif di bioskop 15 Desember 2021,” begitu pernyataan akun resmi Sony Pictures.

“Lunas ya kita, plis jangan diserbu lagi,” kata mereka dalam cuitan terbaru.

Artikel ini telah tayang dengan judul Untuk Semua Umur, Spider-Man: No Way Home Tayang 15 Desember di Indonesia.

Selain informasi soal film Spider-Man: No Way Home, simak perkembangan situasi terkini baik nasional maupun internasional hanya di VOI. Waktunya Merevolusi Pemberitaan!