DENPASAR – Kawasan Mandalika yang berada di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) akan menjadi venue ajang balap motor paling bergengsi di dunia, MotoGP.
Di Mandalika, ada banyak obyek wisata menarik, khususnya pantai yang bisa Anda kunjungi saat liburan.
BACA JUGA:
Dikutip dari laman Indonesia Travel, Sabtu, 12 Maret, berikut beberapa pantai yang cantik dan eksotis di dekat Sirkuit Mandalika.
Pantai Mawi
Pantai Mawi terletak di Desa Selong Belanak, Kecamatan Praya Barat, Lombok tengah. Pantai ini tergolong baru sehingga masih sepi pengunjung. Untuk mencapai pantai, Anda perlu berjalan kaki melewati area persawahan dan jalan tanah dengan jarak kurang lebih 3 kilometer. Bagi Anda yang suka rintangan dan petualangan, tentu saja Pantai Mawi jadi opsi tepat untuk bertandang.
Lelah perjalanan akan terbayarkan dengan pemandangan indah pantai. Pasir putih dan area perbukitan hijau yang menjulang, jadi obat penawar. Ombak Pantai Mawi cocok untuk olahraga surfing. Tapi bagi Anda yang kurang lihai, duduk di sekitar pantai sambil menikmati deru ombak bisa jadi kegiatan healing yang memuaskan.
Pantai Kuta
Tak hanya Bali, Lombok juga punya Pantai Kuta yang sama-sama terkenal. Terletak di Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, pantai ini hanya berjarak 31 kilometer dari Bandara Internasional Lombok. Cantiknya pasir putih, tenangnya deburan ombak, serta segarnya udara yang bebas polusi akan menyambut langkah kaki Anda saat tiba di pantai ini.
Ditambah, pemandangan Bukit Mandalika di sebelah barat yang menjadikan panorama pantai semakin mengagumkan.
Pantai Semeti
Pantai Semeti berlokasi di Desa Mekarsari, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah. Pantai ini jadi viral di media sosial karena menampakkan pemandangan kombinasi susunan tebing-tebing terjal dan bebatuan, serta air laut yang biru dan kencangnya deburan ombak.
Karena masih satu kawasan dengan Pantai Mawi, Anda perlu menyusuri area sawah dan bukit untuk bisa sampai di Pantai Semeti.
Pantai Selong Belanak
Masih satu kawasan dengan Pantai Mawi dan Pantai Semeti, Pantai Selong Belanak adalah salah satu pantai yang paling terkenal di Lombok sebab mempunyai garis pantai pasir putih yang sangat panjang yaitu sekitar 1 kilometer dan berbentuk melengkung seperti bulan sabit. Karena berhadapan langsung dengan Samudera Hindia, maka sejauh mata memandang hanya akan tampak hamparan birunya samudera.
Jika Anda ingin melakukan aktivitas air, sebaiknya kunjungi sisi utara pantai sebab sekitar seperempat bagian pantai ini merupakan pemukiman nelayan. Pun kontur di sisi utara lebih landai dan berpasir halus.
Pantai Serenting
Ingin pantai yang lebih sepi tapi tak jauh dari Mandalika? Jawabannya adalah Pantai Serenting. Suasana hening yang ditawarkan jadi kelebihan utama Pantai ini. Belum lagi, terdapat juga tempat berteduh yang terbuat dari kayu dan anyam-anyaman agar pengunjung dapat duduk bersantai dan sambil menikmati riak ombak yang menenangkan jiwa.
Pantai Mawun
Alternatif lain untuk menenangkan diri selain Pantai Serenting, ada Pantai Mawun yang lokasinya ada di Desa Tumpak, Kecamatan Punjut, Kabupaten Lombok Tengah. Ini merupakan pantai yang gradasi warna biru hijau air sangat indah. Belum lagi pasir putihnya yang indah.
Pantai Mawun juga merupakan pantai yang ramah untuk liburan keluarga. Sebaiknya pilih sisi pantai barat atau timur untuk beraktivitas karena topografi di kedua sisi pantai ini relatif landai dan berombak tenang, sehingga aman untuk berenang.
Artikel ini telah tayang dengan judul Rentetan Pantai Cantik Sekitar Sirkuit Mandalika Pas untuk Bersantai.
Selain informasi soal pantai di sekitar sirkuit Mandalika, simak berita Bali terkini untuk berita paling update di wilayah Bali.