10 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha yang Menyentuh Hati & Penuh Makna
Ilustrasi. (Rodnae Productions/Pexels).

Bagikan:

DENPASAR – Hari Raya Idul Adha 1442 H jatuh pada tanggal 20 Juli 2021. Lebaran Idul Adha tahun ini hanya bisa dirayakan dirumah saja, mengingat penyebaran virus corona SARS-CoV-2 penyebab penyakit COVID-19 sedang mengganas di Tanah Air.

kondisi pandemi seperti sekarang ini memaksa semua orang untuk mengubah cara bersilaturahmi dari tatap muka menjadi virtual. Selain online call, ada alternatif yang bisa dilakukan. Anda bisa mengirim ucapan selamat lebaran kepada orang-orang tersayang dengan rangkaian kata-kata yang indah dan penuh makna, agar silaturahmi tetap terasa walau dari rumah saja.

Contoh ucapan selamat Hari Raya Idul Adha yang menyentuh hati

Berikut kumpulan kata-kata ucapan Idul Adha yang menyentuh hati dan penuh makna.

1. Qurban adalah semangat berbagi untuk menciptakan damai di hati. Semoga keikhlasan selalu ada dalam diri untuk senantiasa selalu berbagi. Selamat Idul Adha 1442 Hijriyah.

2. Belajarlah dari Ibrahim yang rela mengorbankan anaknya. Dan, jadilah seperti Ismail yang ikhlas menerima kehendak Allah. Pengorbanan dan keikhlasan adalah inti dari Idul Adha. Selamat hari Raya Idul Adha

3. Hidup adalah timbal balik. Apa yang kamu berikan akan kembali, apa yang kamu tanam akan tumbuh, dan apa yang kamu kurbankan akan berbuah pahala. Selamat berkurban dan mohon maaf lahir batin.

4. Idul Adha adalah saat untuk merayakan semangatmu dalam berkurban, harapanmu pada ampunan, dan keteguhanmu dalam beriman. Selamat Hari Raya Idul Adha, mohon maaf lahir dan batin.

5. Hidup adalah sebuah pencarian. Labuhkan pencarian hidupmu hanya pada Yang Maha Kekal meski penuh pengorbanan. Layaknya pencarian dan pengorbanan Nabi Ibrahim AS yang hanif. Selamat Hari Raya Idul Adha.

6. Nada takbir menggema sudah dikumandangkan, sinyal Idul Adha sudah datang. Ampunan serta barokah mudah-mudahan kita peroleh. Selamat Hari Raya Idul Adha 2020. Taqabbalallahu Minna wa Minkum.

7. Ketulusan hati sering terlukai dengan keegoan. Keikhlasan penghambaan sering terguris dengan keangkuhan. Nabi Ibrahim AS selalu menjadi inspirasi tak bertepi untuk perbaiki diri. Selamat Idul Adha.

8. Dalam kerendahan hati ada ketinggian budi. Dalam kemiskinan harta ada kekayaan jiwa. Hidup ini terasa indah jika ada maaf. Taqabbalallahu Minna wa minkum.

9. Selanat Hari Raya Idul Adha untukmu dan keluarga! Semoga Allah menerima pengorbanan dan memberkatimu dengan rahmat-Nya. Semoga hari Idul Adha ini tetap aman dan bahagia!

10. Pada kesempatan yang baik ini, semoga semua perbuatan baik kita diterima dan kita akan diberikan hadiah tertinggi dari semuanya. Selamat Hari Raya Idul Adha.

Artikel ini telah tayang dengan judul Menyentuh Hati, Ini Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha yang Penuh Makna.

Selain informasi soal contoh ucapan selamat Hari Raya Idul Adha, simak perkembangan situasi terkini baik nasional maupun internasional hanya di VOI. Waktunya Merevolusi Pemberitaan!