4 Cara Ampuh Mengatasi Nyeri Gusi Saat Si Kecil Tumbuh Gigi
Ilustrasi. (Unsplash).

Bagikan:

DENPASAR – Gigi pertama bayi akan tumbuh saat si kecil memasuki usia 4-6 bulan. Nah, pertumbuhan gigi pada bayi akan memberikan rasa tidak nyaman di gusi seperti terasa gatal atau sakit.

Rasa kurang nyaman yang dialami si kecil ini biasanya menyebabkan dia menjadi rewel, sampai sulit untuk menelan makanan atau minuman.  Untuk meringankan rasa sakit saat si kecil lagi dalam fase tumbuh gigi, ada beberapa cara yang bisa ibu lakukan di rumah:

Alihkan Perhatian

Saat si kecil rewel akibat tumbuh gigi, cobalah untuk alihkan perhatiannya. Misalnya dengan mengajaknya bermain. Ibu juga dapat mengusap gusinya supaya lebih nyaman. Nah kalau si kecil masih aja rewel, Anda bisa memberinya obat pereda nyeri sesuai dosis yang disarankan.

Berikan Teether & Gunakan Sendok Berbahan Silikon

Ibu juga bisa mengalihkan perhatian si kecil dengan memberikan teether. Selain teether, buatkan juga cemilan sehat untuk anak. Misalnya buah-buahan atau sayuran untuk anak seperti potongan wortel, apel, atau sayur yang teksturnya padat dan mudah digenggam bayi usia 6 bulan ke atas.

Untuk mengurangi risiko tersedak, selalu dampingi si kecil saat ia mulai mengonsumsi kudapan sehatnya. Hal lain yang harus Ibu perhatikan adalah tekstur makanan si kecil. Karena anak yang sedang tumbuh gigi mengalami susah makan, maka Ibu bisa menurunkan tekstur makanannya menjadi lebih lembut. Jangan lupa gunakan sendok silikon agar gusinya tidak sakit saat sendok menyentuh gusi.

Buat Es Loli

Cara meredakan nyeri ketiak si kecil tumbuh gigi adalah buatkan es loli dengan bahan dasarsusu dan buah.

Caranya: blender buah beserta susu sampai halus, masukan ke cetakan es, lalu dinginkan di dalam freezer. Jika sudah beku, berikan sebagai camilan. Rasa dingin dari es loli nantinya akan dapat membantu meredakan nyeri. Bila ada budget lebih tidak ada salahnya memakaikan kalung atau gelang batu amber pada si kecil. Sebab batu amber juga bisa membantu redakan nyeri saat si kecil tumbuh gigi. Atau, bisa berikan si kecil finger foods atau biskuit bayi.

Peluk dan Berikan ASI

Saat si kecil rewel karena tumbuh gigi, maka berikan makanan yang sifatnya dingin dan mengandung banyak air. Usahakan agar tekstur makanannya juga lembut dan empuk. Selain itu bisa juga menggunakan plester pereda demam dan nyeri di bagian pipi yang sakit atau di kening jika si kecil demam.

Tidak cuman itu, Ibu juga bisa berikan ASI pada si kecil serta sentuhan lembut dan pelukan. Dengan demikian si kecil akan lebih happy dan lupa dengan rasa nyerinya. Selamat mencoba, semoga bermanfaat!

Artikel ini telah tayang di VOI dengan judul Tips Mengatasi Nyeri Gusi Saat Si Kecil Tumbuh Gigi.

Selain informasi soal cara ampuh mengatasi nyeri gusi saat si kecil tumbuh gigi, simak perkembangan situasi terkini baik nasional maupun internasional hanya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!