6 Cara Memilih Biji Kopi Berkualitas, Penggemar Kopi Wajib Tahu!
Ilustrasi biji kopi (Foto: Pixabay/alandsmann)

Bagikan:

YOGYAKARTA – Cara memilih biji kopi yang berkualitas perlu diperhatikan dengan seksama. Pasalnya, cita rasa kopi yang nikmat berasal dari biji kopi terbaik yang dipilih dengan ketelitian yang tinggi.

Hanya saja, masih banyak penggemar kopi yang bingung untuk memilih biji kopi yang berkualitas.

Oleh sebab itu, VOI memberikan panduan memilih biji kopi berkualitas agar para penggemar kopi dapat menikmati secangkir kopi yang nikmat dengan cita rasa yang tinggi. Baca terus sampai akhir, ya!

Cara Memilih Biji Kopi Berkualitas

Ciri biji kopi yang berkualitas sebenarnyaa dapat diperhatikan dengan kasat mata, mulai dari aroma, bentuk fisik hingga warnanya.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut cara memilih biji kopi yang berkualitas:

  • Pilih bijih kopi yang beraroma khas: biji kopi yang berkualitas memiliki aroma yang khas. Aroma yang kuat dank has menandakan biji kopi masih dalam kondisi segar dan layak dinikmati. Jangan pilih bijih kopi yang beraroma lemah, sebab kondisinya sudah tidak segar lagi.
  • Lihat bentuk fisiknya: Saat memilih biji kopi, perhatikan bentuk fisiknya. Pilihlah biji kopi yang utuh sempurna dan hindari yang memiliki celah atau lubang. kesempurnaan fisik biji kopi adalah hal yang wajib untuk mendapatkan biji berkualitas.
  • Perhatikan warna: Setelah memastikan bentuk fisiknya sempurna, langkah berikutnya adalah memerhatikan warna bijinya. Jika sebelum dirangkai, biji kopi memiliki bintik berwarna hitam atau coklat gelap, artinya ada pertumbuhan jamur yang dapat memproduksi racun seperti aflatoksin.
  • Pilih bijih kopi sesuai selera: Ketika milih biji kopi, pilihlah yang sesuai dengan preferensi Anda. Biji kopi Arabika akan menghasilkan rasa yang cenderung asam dan lembut. Sedangkan biji kopi Robusta cenderung menghasilkan rasa yang lebih pahit dan kuat.
  • Perhatikan tanggal roasting: Khusus jenis roasted, pastikan Anda melihat tanggal pemanggangan biji kopi. Biji kopi berkualitas baik harus dikonsumsi dalam jangka waktu 3 minggu dari tanggal roastingnya.
  • Perhatikan tingkat pemanggangan: Biji kopi ada yang diroasting dengan tingkat light roast, medium roast, hingga dark roast. Tingkat pemanggangan dapat memengaruhi aroma dan cita rasa kopi yang dihasilkan setelah penyeduhan. Tingkat pemanggangan light bakal memberikan rasa yang lebih alami. Sementara pemanggangan medium menghasilkan cita rasa manis. Adapun tingkat pemanggangan dark roast akan memberikan aroma seperti pinus.

Demikian informasi tentang cara memilih biji kopi berkualitas. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.