Presiden Joko Widodo Lantik Eks Seskab Andi Widjajanto Jadi Gubernur Lemhanas
Foto tangkapan layar YouTube

Bagikan:

DENPASAR – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Andi Widjajanto sebagai Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) pada hari ini, Senin, 21 Februari 2022. Pelantikan Andi digelar di Istana Negara dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Andi diangkat jadi Gubernur Lemhanas menggantikan Agus Widjojo yang kini ditugaskan sebagai Duta Besar Indonesia di Filipina.

Dalam acara tersebut, Presiden Jokowi tampak didampingi Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Selain itu, ada sejumlah pejabat lain, seperti Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD hadir sebagai undangan.

Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Selanjutnya, Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 21P/2022 tentang Pengangkatan Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional RI dibacakan oleh Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kementerian Sekretaris Negara (Kemensetneg) Nanik Purwanti.

"Memutuskan, menetapkan dan seterusnya. Ke satu, mengangkat Saudara Andi Widjajanto sebagai Gubernur Lembaga Ketahanan RI terhitung sejak saat pelantikan dan kepada yang bersangkutan diberikan hak keuangan dan administrasi setingkat menteri," demikian bunyi Keppres tersebut.

Jokowi juga lantik Arief Prasetyo sebagai Kepala Bahan Pangan Nasional

Selain itu, Presiden Jokowi juga melantik Arief Prasetyo sebagai Kepala Badan Pangan Nasional. Pelantikan ini didasari Keppres Nomor 7M/2022 tentang Pengangkatan Kepala Badan Pangan Nasional.

Setelah pembacaan Keppres dilakukan, Andi dan Arief diambil sumpahnya. Pembacaan sumpah ini dipimpin oleh Presiden Jokowi dan didampingi oleh rohaniwan.

"Terlebih dahulu saya akan bertanya kepada saudara-saudara, bersediakah untuk diambil sumpah janji menurut agama masing?" tanya Jokowi sebelum membacakan sumpah.

"Bersedia," jawab keduanya.

"Bahwa saya akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara," ucap Andi dan Arief mengikuti perkataan Jokowi.

"Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dengan penuh rasa tanggung jawab," imbuh keduanya.

Usai membacakan sumpah, Presiden Jokowi disusul oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengucapkan selamat kepada Andi Widjajanto dan Arief Prasetyo. Acara dilanjutkan dengan foto bersama.

Artikel ini telah tayang dengan judul Andi Widjajanto Resmi Jadi Gubernur Lemhanas.

Selain informasi soal Andi Widjajanto dilantik jadi Gubernur Lemhanas, simak berita Bali terkini untuk berita paling update di wilayah Bali.